Wisata Bukit Muhasabah adalah salah satu tempat wisata yang ada di Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal. Pengambilan nama Bukit Muhasabah adalah refrensi dari sebutan untuk Mandailing Natal sebagai serambi mekkah.
Salah satu tempat wisata yang berada di Panyabungan, Mandailing Natal ini adalah Bukit Muhasabah yang dibangun beberapa tahun lalu.
Bukit Muhasabah dulunya adalah perkebunan yang digarap oleh masyarakat sekitar Kelurahan Dalan Lidang Kecamatan Panyabungan.
Wisata Bukit Muhasabah dibangun atas inisiatif dari Bupati Mandailing Natal Dahlan Hasan Nasution. Dengan harapan untuk menarik wisatawan datang ke Mandailing Natal.
Bukit Muhasabah sendiri berada diantara Kelurahan Dalan Lidang dan Desa Sipapaga, Jalan masuk dari Kelurahan Dalan Lidang di Samping Kantor Satpol PP atau Kantor Damkar Madina. Sedangkan bukitnya berada diatas Desa Sipapaga.
Pemandangan yang disuguhkan diatas Bukit Muhasabah ini adalah sebagian Kota Panyabungan, Sungai Batang Gadis yang memanjang hingga Bendungan. Bagas Godang yang baru dibangun di sebelah barat daya.
Selain itu juga jalan menuju Wisata Bukit Muhasabah akan disuguhkan pemandangan ke arah Danau Siombun yang tepat disebelah kirinya. Danau alami yang tercipta ratusan tahun lalu.
Diatas Wisata Bukit Muhasabah ditata rapi batu-batu besar yang menjadi ikon kebiasaan taman yang dibangun oleh Bupati Mandailing Natal Dahlan Hasan Nasution.
Batu-batu yang ditata rapi ini membuat undak-undakan yang bisa dilalui oleh baik sepeda motor dan mobil.
Uniknya di puncak tertinggi dari Bukti Muhasabah ini terdapat susunan batu yang ditata menjadi seperti Singgasana seorang Raja dimasa kerajaan dulu. Dan di depannya terdapat batu-batu yang diperuntukkan untuk tempat duduk. Tempat duduk ini mungkin di ibaratkan untuk para pengikut raja. Hehehe
Selain itu Bukit Muhasabah menjadi salah satu tempat yang sering dikunjungi para tokoh-tokoh baik nasional maupun daerah.
Sebut saja Gubernur Sumatera Utara, Bapak Edy Rahmayadi yang saat berkunjung ke Mandailing Natal menyempatkan diri untuk datang ke Wisata ini.
Bapak Edy Rahmayadi sangat menikmati pemandangan di Bukit Muhasabah ini terlihat dari video youtube unggahan Humas Sumut yang merupakan bagian dari video klip 8 etnis Sumut.
Selanjutnya Ustad Solmed yang merupakan salah satu Ustad Kondang yang malang melintang di sinetron Indonesia.
Perlu diketahui beliau berasal dari salah satu desa yang ada di Mandailing Natal tepatnya di kecamatan Panyabungan selatan.
Untuk masuk ke Wisata Bukit Muhasabah ini tidak dipungut biaya, hanya saja sobat harus membayar untuk uang parkir kendaraan.
Tidak mahal tarif parkir disini sama seperti tarif parkir pada umumnya. Jadi tidak perlu khawatir.
Dan saya menyarankan sobat jika ingin berkunjung ke sini agar membawa makanan dan minuman karena tidak akan menemukan penjual makanan baik jalan menuju ke bukit maupun di sekitaran tempat wisata
Tempat ini memang terkesan baru di Mandailing Natal. Mungkin itu juga sebabnya, jalan menuju Bukit Muhasabah ini tidak diperbaiki tapi terkesan dibiarkan setengah jadi. Entah kekurangan dana atau hanya obsesi semata, saya hanya bisa ber opini.
Harapannya akses menuju Bukit Muhasabah ini segera diperbaiki dan ditambah untuk beberapa spot penjualan makanan agar pengunjung semakin betah.
Demikian pembahasan dalam artikel ini, jika ada yang kurang mohon untuk meninggalkan komentar.